Pendukung Daeng Manye Kuasai Lokasi Debat

TAKALAR,Ikolom.id – Ratusan massa pendukung Calon Bupati dan Wakil Bupati Takalar Nomor urut 1 Ir.H. Mohammad Firdaus Daeng Manye M.M – DR. H. Hengky Yasin, S, Sos, M.M, kuasai lokasi tempat berlangsungnya debat.

Berdasarkan pantauan ikolom.id, di lokasi tempat berlangsungnya debat kandidat calon Bupati dan wakil Bupati Takalar, suasana terlihat ramai. Jum’at 25 Oktober 2024 malam.

Paslon Daeng Manye – Hengky Yasin bersama ratusan pendukungnya terlebih dahulu tiba di gedung Islami Center Kabupaten Takalar.

Berselang 30 menit kemudian, Paslon Syamsari Kitta – Natzir Ibrahim bersama pendukungnya juga tiba di lokasi debat.

Terdengar orasi dari mobil komando yang mengkritisi kepemimpinan Syamsari atas pelayanan buruk dan tidak adanya kemajuan selama memimpin Kabupaten Takalar.

“Masyarakat Takalar butuh pemimpin visioner yang bisa membawa Takalar lebih maju, dan itu dimiliki Firdaus Daeng Manye dan Hengky Yasin”. Terdengar dari orasi massa yang menggunakan pengeras suara.

Ratusan aparat kepolisian terlihat siaga di sekitar lokasi debat guna mengamankan jalannya proses debat.

Ikolom

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

What do you like about this page?

0 / 400