Headlines

Respon Bahagia Warga Gaza Atas Gencatan Hamas-Israel

IKOLOM.NEWS, INTERNASIONAL – Warga Gaza Palestina menyambut dengan suka cita atas gencatan senjata Hamas-Israel.

Bukan hanya kebahagian yang dirasakan warga Gaza tapi lebih besar dan lebih penting dari itu, kemenangan kemanusiaan.

Bangsa Palestina telah memberikan pengorbanan luar biasa selama lebih dari 15 bulan perang dan mengubah sejarah perlawanan mereka menjadi perjuangan kemerdekaan.

Perdana Menteri Qatar Sheikh Mohammed bin Abdulrahman bin Jassim Al Thani dalam konferensi pers pada Rabu mengatakan, gencatan senjata Israel-Hamas akan berlaku mulai Minggu (19/1/2025).

“Kami berharap ini akan menjadi halaman terakhir perang, dan kami berharap semua pihak akan berkomitmen melaksanakan semua ketentuan perjanjian ini,” katanya.

Kesepakatan ini disetujui oleh kelompok Hamas pada hari Rabu, 15 Januari 2025, Namun, rapat kabinet Israel yang dijadwalkan pada Kamis untuk menyetujui perjanjian ini mengalami penundaan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *