IKOLOM.NEWS, NASIONAL – Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa pemerintah terus memantau perkembangan kasus penembakan yang menimpa warga negara Indonesia (WNI) di Malaysia.
Dalam keterangannya setelah memberikan arahan dalam Rapat Pimpinan TNI Polri Tahun 2025 pada Kamis, (30/1/2025) Prabowo menyatakan harapannya agar investigasi mendalam dapat dilakukan oleh otoritas setempat.
“Kita tentunya berharap ada investigasi,” ujarnya kepada media, mengutip iNews.
Meski begitu, Presiden Prabowo optimis bahwa pemerintah Malaysia akan melakukan investigasi menyeluruh. Ia menuturkan bahwa isu ini sudah dibahas dengan Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, dalam kunjungan resmi ke Kuala Lumpur pada 27 Januari.
“Itu secara garis besar kita bicarakan,” jelasnya
Terkait pemulangan WNI yang terdampak, Presiden menyampaikan bahwa pemerintah akan menangani hal tersebut. “Ya nanti ada yang urus itu,” pungkasnya.