Headlines

Resmi Emban Amanah dari Rakyat Luwu Timur, Irwan Bachri Syam dan Puspawati Husler Menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati periode 2025-2030

Resmi Emban Amanah dari Rakyat Luwu Timur, Irwan Bachri Syam dan Puspawati Husler Menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati periode 2025-2030. (Foto: Ist)

IKOLOM.NEWS, LUWU TIMUR – Ir. H. Irwan Bachri Syam dan Dra. Hj. Puspawati Husler resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur untuk periode 2025-2030. Prosesi pelantikan dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis (20/02/2025).

Selain pasangan Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur, Presiden Prabowo juga melantik 480 kepala daerah lainnya yang terpilih pada Pilkada 2024 dan tidak menghadapi sengketa hukum di Mahkamah Konstitusi (MK).

BACA JUGA: Webinar HIMASEPINDO, Sekretaris Direktorat Jenderal PDSP KKP RI: Terus Berinovasi dan Memberikan Edukasi kepada Masyarakat

Pelantikan serentak ini merupakan peristiwa bersejarah bagi Indonesia, di mana seluruh kepala daerah yang telah sah terpilih diambil sumpah jabatannya secara bersamaan oleh Presiden. Hal ini sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 13 Tahun 2025 yang mengatur tata cara pelantikan kepala daerah dan wakil kepala daerah.

Berdasarkan laporan dari lokasi, sebelum memasuki Istana Negara, para kepala daerah terlebih dahulu mengikuti prosesi kirab dari Monas, termasuk Irwan Bachri Syam dan Puspawati Husler. Rangkaian acara kirab diawali dengan pertunjukan marching band di depan pintu masuk Monas, diikuti barisan kepala daerah yang diiringi oleh drum band Gita Praja IPDN.

Sekitar pukul 09.45 WIB, para kepala daerah bergerak menuju Istana Merdeka melalui pintu utama di Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Mereka kemudian berkumpul di halaman tengah antara Istana Merdeka dan Istana Negara, tempat pelantikan resmi berlangsung.

Dalam sambutannya, Presiden Prabowo mengucapkan selamat kepada seluruh kepala daerah yang baru saja dilantik.

“Saya mengucapkan selamat atas mandat yang diberikan rakyat kepada saudara-saudara dan atas terpilihnya sebagai kepala daerah di wilayah masing-masing,” ujar Presiden Prabowo.

Ia juga menekankan pentingnya dedikasi dan tanggung jawab dalam menjalankan amanah rakyat.

“Kita semua adalah pelayan rakyat. Tugas kita adalah membela, menjaga, dan memperjuangkan kesejahteraan mereka. Ini adalah tanggung jawab besar yang harus kita emban dengan sepenuh hati,” tegasnya.

Presiden Prabowo juga menyoroti pentingnya persatuan dalam menjalankan pemerintahan, terlepas dari perbedaan latar belakang politik, suku, dan agama.

“Meski kita berasal dari berbagai partai, suku, dan agama yang berbeda, kita tetap satu keluarga dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia, berpegang teguh pada semangat Bhinneka Tunggal Ika,” tambahnya.

Setelah pelantikan, Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, mengungkapkan rasa syukur atas prosesi yang berlangsung dengan khidmat.

“Setelah pelantikan hari ini, Insha Allah kami akan melaksanakan ramah tamah bersama masyarakat Luwu Timur yang ada di Jakarta dan beberapa rekan-rekan. Dan Insha Allah besok kami akan bergegas ke Magelang untuk mengikuti kegiatan yang dilaksanakan oleh Kemendagri,” ujar Irwan.

Lebih lanjut, Irwan menyampaikan bahwa sesampainya di Luwu Timur, ia akan memberikan pidato perdana sebagai Bupati, yang akan memaparkan program 100 hari kerja mereka.

Senada dengan Irwan, Wakil Bupati Puspawati Husler juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada masyarakat Luwu Timur atas dukungan yang diberikan.

“Terima kasih kepada masyarakat Luwu Timur, baik yang ada di Luwu Timur maupun di Jakarta atas doa dan dukungannya,” pungkas Wabup Puspa. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *