Syukuran Ulang Tahun ke-18, Klinik Lacasino Gelar Buka Puasa Bersama

IKOLOM.NEWS, MAKASSAR — Memasuki usia ke-18 tahun, Klinik Lacasino menggelar acara buka puasa bersama sebagai bentuk rasa syukur atas perjalanan panjang melayani masyarakat.

Acara tersebut berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan di Jl. Adiyaksa No. 45 Kota Makassar, Minggu (16/3/2025), dengan dihadiri para staf, relawan, pasien, serta masyarakat sekitar.

Direktur Klinik Lacasino, dr. Faradillah Farid Husain, MARS, dalam sambutannya menyampaikan bahwa sejak awal berdiri pada 2007, klinik ini dibangun dengan semangat kemanusiaan yang diwariskan langsung dari sang pendiri, dr. Farid Husain.

“Sejak berdiri dari tahun 2007, klinik ini berdiri hanya dengan satu tujuan, yaitu untuk kemanusiaan. Ini tujuan bapak saya, dr. Farid Husain, mendirikan Klinik Lacasino,” ungkap dr. Faradillah di hadapan para tamu undangan.

Ia menegaskan, nilai-nilai kemanusiaan itulah yang hingga kini terus menjadi landasan utama dalam setiap pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

Selain buka puasa bersama, kegiatan tersebut juga diisi dengan doa bersama untuk keberlangsungan dan kemajuan Klinik Lacasino ke depannya. Beberapa pasien dan keluarga pasien yang pernah ditangani di klinik ini turut hadir dan memberikan testimoni terkait pengalaman mereka mendapatkan pelayanan kesehatan di Klinik Lacasino.

Dalam kesempatan tersebut, dr. Faradillah juga mengungkapkan harapannya agar Klinik Lacasino dapat terus berkembang dan menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan berkualitas dengan biaya yang terjangkau.

“Kami berharap, di usia ke-18 ini, Klinik Lacasino bisa terus menjadi tempat berobat yang nyaman bagi masyarakat, serta tetap mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan dalam setiap tindakan medis,” ujarnya.

Acara ini juga sekaligus menjadi tempat memberikan penghargaan kepada dokter terbaik yang diberikan langsung oleh komisaris Klinik Lacasino, Asfar Mutaaly Barelly.

Acara kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama, salat Magrib berjamaah, dan ramah tamah antara keluarga besar Klinik Lacasino dan masyarakat sekitar.

Dengan usia yang ke-18 tahun, Klinik Lacasino menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, memberikan pelayanan kesehatan yang ramah, profesional, dan berbasis kepedulian sosial.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *