IKOLOM.NEWS, NASIONAL – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mengusut kasus dugaan suap yang dilakukan oleh Sekjen PDI, Hasto Kristiyanto. Kini giliran mantan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Arief Budiman yang diperiksa KPK.
Juru bicara KPK, Tessa Mahardhika menerangkan pemeriksaan terhadap Arief Budiman ini dilakukan di Gedung Merah Putih KPK, pada hari ini Jumat (10/1/2025).
“Pemeriksaan dilakukan di Gedung Merah Putih KPK,” kata Tessa dilansir Kompas.com, Jumat (10/1/2025).
Bukan hanya Arief Budiman, ada juga dua orang saksi lain yang dipanggil KPK untuk menjalani pemeriksaan hari ini. Yakni Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Musi Rawas periode 2019-2024, Anasta Tias dan Sekretaris Pimpinan KPU, Rahmat Setiawan Tonidaya.
Pemeriksaan Arief ini pun bertepatan dengan perayaan HUT ke-52 PDIP yang juga digelar pada hari ini di Sekolah Partai PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
Diketahui, DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah menyusun rangkaian perayaan HUT ke-52 Partai yang dibuka pada Jumat (10/1/2025) hari ini sampai Juni mendatang.